Sabar & Syukur

Kode Buku DH007
Penjelasan Tuntas Tentang Sabar dan Syukur Sebagai jalan untuk Meraih Kebahagiaan Hidup
Mukhtasar Uddatush Shabirin wa Dzakirothusy Syakirin karya Ibnul Qayyim Al-Jauziyah

Penulis: Dr. Ahmad bin Ustman Al-Mazyad
Penerbit: Darul Haq

*****

Agar seorang Muslim meraih derajat sebagai orang bertakwa, dia harus memiliki dua karakteristik pokok: sabar dan syukur, tentu saja dengan didasari oleh akidah dan ibadah yang benar kepada Allah.

Kedua pondasi penting ini adalah dua kata kunci bagi sekian sisi dan dimensi sikap hidup seorang muslim. Sebegitu penting kedudukan masing-masing dari kedua ibadah ini, ditambah dengan kenyataan bahwa masing-masing dari keduanya memiliki keutamaan yang agung dan mendapat janji balasan yang juga besar, maka di kalangan para ulama muncul pertanyaan, “Mana yang lebih utama, bersabar atau kah bersyukur?”

Nabi ﷺ pernah menyatakan: “Sungguh menakjubkan urusan seorang Mukmin, karena semua urusannya adalah baik baginya, dan itu tidak didapatkan kecuali pada diri seorang Mukmin, yaitu: apabila dia mendapatkan kesenangan, dia bersyukur, sehingga yang demikian itu merupakan kebaikan baginya, dan apabila ditimpa kesusahan, dia bersabar, sehingga itu juga merupakan kebaikan baginya.”

Di sini tersirat bahwa bersyukur itu dituntut dari orang yang diberikan kemudahan dan kelapangan hidup, yang apabila dia merealisasikannya, maka itu akan menjadikannya seorang yang utama. Kemudian bersabar itu dituntut dari orang yang dihinggapi keterbatasan dan kesempitan, yang apabila dia merealisasikannya, maka itu akan menjadikannya seorang yang utama pula.

Di sini pertanyaan muncul dengan sendirinya: “Siapa di antara keduanya yang lebih utama; orang fakir yang sabar ataukah orang kaya yang bersyukur?” Buku ini menguraikan kedua masalah penting tersebut dari berbagai sisi secara mendalam berikut perbandingan di antara keduanya, dan dengan uraian yang simpel dan bahasa sederhana. Penting dikaji semua kalangan.

Rp 25000
 Add to Cart

Atau bisa melakukan pembelian langsung melalui WhatsApp Admin: 089691395097 (klik disini untuk chat langsung melalui WhatsApp)
Sangat direkomendasikan selama website dalam masa pengembangan!
Buku ini menguraikan kedua masalah yaitu sabar dan syukur dari berbagai sisi secara mendalam berikut perbandingan di antara keduanya, dan dengan uraian yang simpel dan bahasa sederhana. Penting dikaji semua kalangan.

Ukuran Buku 14,5cm x 24cm
ISBN 978 602 6845 115
Jenis Cover Soft Cover
Jumlah halaman vi + 154 
Berat 200gr

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Pilihan ekspedisi dan ongkos kirim akan diinformaasikan oleh admin melalui WhatsApp